Minggu, 05 Agustus 2018

VFD PowerFlex755 yang digunakan untuk Starter for Solar Turbine Taurus 60/70


Hai teman teman,
Kali ini catatan ini bercerita tentang VFD (Variable Frequency Drive). Catatan ini dibuat dalam rangka pengalaman up grade VFD dari model GV3000 Siemens ke model PowerFlex 755 Rockwell dikarenakan GV3000 ini sudah obsolete.

VFD adalah salah satu komponen yang digunakan pada saat start up sistem suatu rotating equipment, dalam kasus ini adalah gas tubine generator Solar Turbine Taurus 60. VFD atau sering juga di sebut VSD (Variable Speed Drive) ini berguna untuk mengatur putaran motor starter dari mulai 0 % NGP hingga starter disengage pada 60% NGP pada start up sequence Turbine Taurus 60 Solar turbine. VFD ini mendapat command dari PLC Turbine kemudian di dalam VFD ini juga terdapat konfigurasi driver untuk mengatur acceleration time, atau torque limit atau speed cut, atau yang lainnya lagi tergantung dari pemakaian motor starter atau motor driver yang digunakan.
Dalam hal ini, VFD hanya kami gunakan untuk mengatur pergerakan motor starter di turbine generator.

VFD terdiri dari 3 Bagiana utama :
3 Bagian Utama VFD

1. Rectifier (penyearah)

Rectifier adalah bagian dari power supply yang berfungsi untuk mengubah dari tegangan AC ke DC.
Komponen utama penyusun rectifier ini adalah diode. Seperti kita ketahui bahwa diode memiliki karakteristik hanya melewatkan arus listrik ke satu arah dan menghambat arus listrik dari arah sebaliknya (seperti check valve di dunia proses). Jadi jika diode dialiri arus bolak balik (AC) maka diode hanya akan meneruskan setengah gelombang saja (DC).

Rectifying

2. DC link

Untuk meratakan tegangan DC dari rectifier ini, maka tegangan dimasukkan ke DC link. Komponen utama penyusun DC link berupa kapasitor atau induktor.


3. Inverter
Tegangan DC kemudian diumpankan ke board inverter untuk dijadikan AC kembali dengan frekuensi sesuai kebutuhan. Jadi dari DC ke AC yang komponen utamanya adalah Semikonduktor aktif seperti IGBT. Tegangan DC dipotong potong dan dimodulasi sehingga keluar tegangan dan frekuensi yang diinginkan.
Dengan pengaturean frekuensi yang dilakukan ini maka kita bisa melakukan pengaturan speed motor sesuai yang diinginkan. Hubungan antara frekuensi dan kecepatan motor dinyatakan dalam rumus sebagai berikut :

Ns = 120 . f / p
Dimana :
ns = Kecepatan putaran medan stator
120 = Konstanta
f = Ferekuensi ( Hz )
P = Jumlah Kutup Motor ( Pole )


POWERFLEX 755
Selanjutnya kita akan lebih bercerita tentang PowerFlex 755 ini.
Powerflex series 750 ada 2, yaitu PowerFlex 753 dan PowerFlex 755. Perbedaannya adalah pada model 755 ini :
1.      Sudah ada EtherNet/IP communications
2.      Advanced position control
3.      Torque proving
4.  Melakukan control motor servo dengan menggunakan Integrated Motion pada EtherNet/IP Network

Control hardware yang ada di PowerFlex 750 series ini ada 4 macam, yaitu :
1.      HIM (Human Interface Mudule) dan LED
HIM (Human Interface Module) 

2.      Power Terminal Block
3.      MCB (Main Control Box)
Di dalam MCB ini terdapat proscessor dan juga data2 parameter kita simpan di sini.
Jadi pastikan file project kita di back up dalam bentuk file .dno, sehingga ada masalah dengan suatu modul maka kita tinggal ganti modul tersebut dan download lagi file .dno tersebut.
MCB (Main Control Board) yang terdapat Processor didalamnya


4.      Option cards
Option cards ini ada banyanya port nya, bisa dipasang sesuai kebutuhan. Karena bentuknya adalah modular / card maka jika ada kerusakan kita bisa menggantinya per module / port yang rusak.

Berikut ini gambar port module 4, 5, 6, 7,dan 8 serta salah satu option card (modul yang berwarna merah).
Port 4, 5, 6, 7 dan 8 serta option module


Identifikasi Kerusakan
Setelah kita tahu cara kerja VFD dan tahu struktur komponen hardware VFD PowerFlex 755, selanjutnya kita akan berbagi informasi mengenai identifikasi kerusakan. PowerFlex 755 sudah dilengkapi dengan HIM yang interaktif sehingga jika ada alarm atau fault akan di tampilkan di layar HIM dan di LEDs yang ada di samping layar HIM dan bisa juga dilihat di software DriveTools ketika laptop kita sudah connect ke Ethernet di module processor nya PowerFlex 755 melalui DPI.

Ketika kita connect ke PowerFlex 755 dengan laptop kita yang sudah terinstall software Drivetools, maka akan muncul Fault Code :
07006           Relay1 Life
07 adalah port 7
006 adalah failure code.
Dengan begitu kita bisa segera menuju ke port 7 untuk re-setting parameter di port 7 tersebut atau jika diperlukan kita bisa mengganti module 7 ini.

Namun di display HIM, tampilan yang akan muncul berbeda failure code nya. Yaitu tidak adanya angka 0 di depan.
Sehingga yang akan muncul dari failure code di atas adalah 7006, karena angka 0 tidak tertampilkan di depan angka selain 0.
Misalkan di software muncul 00051, maka di HIM display yang muncul adalah 51 saja.
Contoh lainnya adalah Failure Code 00155 Bipolar conflict seperti pada gambar dibawah ini.
Maka di HIM display yang muncul hanya 155.
Fault, Event and Alarm Information



Cara Connect ke PowerFlex 755
Pertama pastikan laptop kita sudah ter install program Drivetools.
Software ini kecil kok size nya.
1.      Pastikan laptop kita sudah connect dengan menggunakan RSLinx dan configure connectionnya dengan RS Who.


RSLinx



2.      Buka start menu dan click drive tools, dan select drive executive
Start Menu



3.      Open file jika sudah punya project file nya dan akan membuka dari project file tersebut.
Open file Project


4.      Jika tidak punya project file maka bisa juga upload dari PowerFlex755 dari tab Drive dan pilih upload from 0-PowerFlex755.
Upload dari 0-PowerFlex755


5.      Setelah connect dan kita menemukan fault yang dimaksud maka kita bisa menggunakan menu HELP untuk lebih mengetahui definisi failure ini denga click kanan pada parameter tersebut.
 
Click Kanan untuk melihat definisi fault


Definisi Fault

Selain itu bisa juga dengan download aplikasi Fault finder di playstore untuk android.
Fault Finder dari Aplikasi Android



Note :
Berikut adalah warna dari parameters dan arti dari warna nya, icon ini terdapat di layar kanan bawah dari program DriveTools.
Deskripsi warna dari parameter

Demikian catatan tentang VFD PowerFlex755 ini, semoga catatan ini membantu siapa saja yang membutuhkan.





1 komentar:

  1. MUARA TEKNIK ELEKTRIK
    Transformator & Automation System

    Kami Supplier Vfd Inverter dengan Merk EASYDRIVE,berikut type yang tersedia :
    - MINI-S 0.75 KW sampai dengan 1.5 KW 220Vac 1 Phase
    - Mini-L 0.75 KW sampai dengan 2.2 KW 380Vac 3 Phase
    - CV3100 0.75 KW sampai dengan 2.2 KW 220Vac 1 Phase
    - CV3100 0.75 KW sampai dengan 630 KW 380Vac 3 Phase
    - GT200 5.5 KW sampai dengan 280 KW 380Vac 3 Phase

    Garansi 1 tahun.
    Gratis antar area Jabodetabek, Cikarang dan Karawang.

    Muara Teknik Elektrik
    Transformer & Automation System
    www.mtelektrik.id
    Saepul anwar, S.kom (Official Sales & Marketing)
    0852-1552-5453
    saepul@mtelektrik.id
    Office : Jl. Raya Narogong No.KM. 11, RT.002/RW.010, Bantargebang, Kota Bks, Jawa Barat 17151
    Workshop : Kp. Ciketing RT. 001/002 kelurahan. Sumur batu, RT.004/RW.002,
    kecamatan, Bantargebang, Kota Bekasi, Jawa Barat 17151

    BalasHapus

Silakan feel free ya